Ini dia kursi business class dengan layar terbesar di Boeing 777

427
Kursi kela bisnis terbaru Emirates untuk Boeing 777

Menuju tempat berlibur dengan akomodasi yang “wahid”, menjadi awal manis untuk sebuah liburan yang menyenangkan.

Maskapai Emirates dalam pameran pariwisata Internationale Tourismus-Borse Berlin atau ITB Berlin yang sudah berlangsung 9-13 Maret 2016, membuat kursi kelas bisnis untuk pesawat Boeing 777 versi terbaru.

Dilansir Stuff, kursi untuk kelas teratas dalam pesawat komersil ini, memiliki sandaran kepala yang lebih nyaman, posisi kursi yang dapat direbahkan hingga 180 derajat, dan layar terbesar di langit untuk kelas Boeing 777 menurut data Emirates, yaitu sebesar 23 inchi.

Tapi sayangnya Brava Listeners, kursi baru untuk kelas bisnis ini baru diterapkan untuk rute Dubai-Auckland. [teks @bartno | foto Stuff.co.nz]

Redaksi