Dihantam Rudal Ukraina, Komandan Armada Laut Hitam Rusia Tewas

31
Dihantam Rudal Ukraina, Komandan Armada Laut Hitam Rusia Tewas

Serangan rudal Kyiv di Sevastopol oleh pasukan khusus Ukraina ke markas besar Armada Laut Hitam, dikabarkan telah menewaskan komandan Armada Laut Hitam Rusia, Laksamana Viktor Sokolov.

Pasukan khusus Ukraina menyebut bahwa mereka telah menyerang gedung markas besar Armada Laut Hitam hingga rusak parah. Sebanyak 34 pejabat Rusia tewas dalam serangan itu, termasuk komandan Armada Laut Hitam.

“Setelah serangan yang menargetkan markas besar Armada Laut Hitam, 34 pejabat Rusia tewas, termasuk komandan Armada Laut Hitam [Laksamana Viktor Sokolov]. [Sebanyak] 105 orang lainnya terluka,” bunyi pernyataan pasukan khusus Ukraina di Telegram dikutip Reuters.

Dihantam Rudal Ukraina, Komandan Armada Laut Hitam Rusia Tewas

Di satu sisi, Kementerian Pertahanan Rusia justru menyebut bahwa serangan yang dilancarkan pasukan khusus Ukraina telah membuat anggota mereka hilang.

Baca Juga: Fakta Menarik Film The Expendables 4, Tayang Hari Ini!

Gubernur Mikhail Razvozhayev, mengungkapkan bahwa Rusia telah berhasil menembak jatuh satu rudal Kyiv. Mereka saat ini sedang mengupayakan membendung serangan dari pasukan Ukraina yang belakangan meningkat di Semenanjung Crimea dan kawasan Laut Hitam.

“Militer kami menangkis serangan rudal. Berdasarkan data awal, pertahanan udara menembak jatuh satu rudal di dekat lapangan terbang Belbek,” kata Razvozhayev di Telegram, seperti dikutip AFP, Selasa (26/9).

Kyiv sempat mengutarakan jika pernah Armada Laut Hitam Rusia dapat dihancurkan, dapat mempercepat berakhirnya perang.