PSSI – 103.8 FM Brava Radio https://bravaradio.com Your partner in business & pleasure Thu, 27 Jul 2023 04:00:04 +0000 en-US hourly 1 PSSI Bicara Soal Rencana Timnas Indonesia Vs Jerman https://bravaradio.com/pssi-bicara-soal-rencana-timnas-indonesia-vs-jerman/ https://bravaradio.com/pssi-bicara-soal-rencana-timnas-indonesia-vs-jerman/#comments Wed, 26 Jul 2023 09:02:54 +0000 https://bravaradio.com/?p=53511 Beberapa waktu lalu ada pembicaraan mengenai rencana timnas Indonesia akan menghadapi Jerman. Ketua Umum PSSI, Erick Thohir pun angkat bicara

The post PSSI Bicara Soal Rencana Timnas Indonesia Vs Jerman appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Beberapa waktu lalu ada pembicaraan mengenai rencana timnas Indonesia akan menghadapi Jerman. Ketua Umum PSSI, Erick Thohir pun angkat bicara atas wacana tersebut.

Ditengah kerjasama yang saat ini tengah dijalani PSSI dan Federasi Sepakbola Jerman (DFB), muncul kabar timnas Indonesia akan melawan Der Panzer. Ternyata hal ini sedang dalam proses PSSI untuk melobi negara-negara kuat sepakbola dunia.

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, mengatakan selain Jerman, tim kuat seperti Brazil dan Spanyol telah dikirimi surat oleh PSSI.

“Nah, kami sedang melobi juga negara-negara besar. Apakah Jerman, apakah Portugal, apakah Brazil atau Spanyol,” kata Erick Thohir.

“Negara-negara itu untuk supaya dalam kalender FIFA Matchday kita paling enggak ada satu yang besar. Sudah ada yang jawab? Belum. Suratnya sudah kirim? Sudah, tapi belum dijawab. Ya sudah sabar,” tambahnya.

Baca Juga: Cetak 2 Gol, Messi Kembali Bawa Inter Miami Menang

PSSI Bicara Soal Rencana Timnas Indonesia Vs Jerman

Sementara itu anggota Exco PSSIArya Sinulingga, mengungkapkan bahwa pihak DFB (Deutscher Fussball Bund) telah menerima tawaran dari PSSI untuk bertanding melawan Indonesia. Dinilai Indonesia telah berhasil menyelenggarakan pertandingan melawan tim juara Piala Dunia 2022, Argentina.

“Mereka (Jerman) sudah oke bertanding melawan timnas Indonesia karena mereka berpikir kami sudah pernah undang Argentina,” ucap Arya.

The post PSSI Bicara Soal Rencana Timnas Indonesia Vs Jerman appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
https://bravaradio.com/pssi-bicara-soal-rencana-timnas-indonesia-vs-jerman/feed/ 1
PSSI Tunjuk Shin Tae-yong Latih Timnas U-23 di Piala AFF U-23 & Kualifikasi Piala Asia U-23 https://bravaradio.com/pssi-tunjuk-shin-tae-yong-latih-timnas-u-23-di-piala-aff-u-23-kualifikasi-piala-asia-u-23/ https://bravaradio.com/pssi-tunjuk-shin-tae-yong-latih-timnas-u-23-di-piala-aff-u-23-kualifikasi-piala-asia-u-23/#respond Thu, 06 Jul 2023 02:36:07 +0000 https://bravaradio.com/?p=52944 Pelatih Shin Tae-yong ditugaskan kembali oleh PSSI untuk menukangi Timnas Indonesia U-23. STY akan memimpin skuad Garuda Muda untuk Piala AFF

The post PSSI Tunjuk Shin Tae-yong Latih Timnas U-23 di Piala AFF U-23 & Kualifikasi Piala Asia U-23 appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Pelatih Shin Tae-yong ditugaskan kembali oleh PSSI untuk menukangi Timnas Indonesia U-23. STY akan memimpin skuad Garuda Muda untuk Piala AFF U-23 2023 dan Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.

Sebelumnya, timnas Indonesia U-23 ditangani oleh pelatih Indra Sjafri saat ajang SEA Games Kamboja 2023. Indra Sjafri yang awalnya pengganti sementara Shin Tae-yong, ternyata mampu mempersembahkan medali emas di cabang olahraga sepakbola SEA Games.

Namun, kini PSSI kembali menunjuk STY untuk menahkodai timnas Indonesia U-23. Hal tersebut disampaikan langsung oleh ketua umum PSSI, Erick Thohir.

“Piala AFF U-23, Kualifikasi Piala Asia U-23, dan Timnas Indonesia senior di bawah Shin Tae-yong,” kata Ketum PSSI Erick Thohir.

PSSI Tunjuk Shin Tae-yong Latih Timnas U-23 di Piala AFF U-23 & Kualifikasi Piala Asia U-23

PSSI tak menargetkan muluk-muluk untuk timnas Indonesia U-23 di ajang Piala AFF dan Kualifikasi Piala Asia. Justru hal tersebut sebagai persiapan para pemain muda melangkah ke tim senior nantinya.

“Sama seperti Asian Games 2022, kami tidak menargetkan apa-apa. Kami ingin tim muda kita dipersiapkan sebagai jenjang untuk Timnas Indonesia senior,” ujar Erick Thohir.

“Kalau lolos kualifikasi Piala Asia U-23 2024, kita akan bermain di Piala Asia U-23 tahun depan. Kalau masuk tiga tim terbaik, kita main ke mana? Olimpiade 2024,” ucap Erick Thohir.

Baca Juga: Bali Mundur Jadi Tuan Rumah World Beach Games 2023, Ini Alasannya

Piala AFF U-23 akan digelar pada 16 – 27 Agustus di Thailand. Sementara Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 akan diselenggarakan di Solo, pada 6 – 12 September 2023.

The post PSSI Tunjuk Shin Tae-yong Latih Timnas U-23 di Piala AFF U-23 & Kualifikasi Piala Asia U-23 appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
https://bravaradio.com/pssi-tunjuk-shin-tae-yong-latih-timnas-u-23-di-piala-aff-u-23-kualifikasi-piala-asia-u-23/feed/ 0
Gianni Infantino Anggap Erick Thohir Sebagai ‘Presidennya’ https://bravaradio.com/gianni-infantino-anggap-erick-thohir-sebagai-presidennya/ https://bravaradio.com/gianni-infantino-anggap-erick-thohir-sebagai-presidennya/#comments Wed, 31 May 2023 04:34:15 +0000 https://bravaradio.com/?p=52118 Ucapan spesial diberikan oleh Presiden FIFA Gianni Infantino kepada Ketua Umum PSSI Erick Thohir yang telah berulang tahun pada 30 Mei.

The post Gianni Infantino Anggap Erick Thohir Sebagai ‘Presidennya’ appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Ucapan spesial diberikan oleh Presiden FIFA Gianni Infantino kepada Ketua Umum PSSI Erick Thohir yang telah berulang tahun pada 30 Mei. Infantino sudah menganggap Erick Thohir sebagai presidennya.

Ulang tahun Erick Thohir diwarnai ucapan dari pemain-pemain hingga pelatih bintang dunia. Pemain seperti Roberto Carlos, Marco Materazzi hingga Jose Mourinho pun mengucapkan selamat atas bertambah usianya Ketua Umum PSSI tersebut.

Tidak luput juga Presiden FIFA Gianni Infantino yang mengucapkan selamat kepada Erick Thohir. Menginat Erick Thohir pernah menjadi pimpinan utama Inter Milan, Infantino pun mengungkapkan Erick Thohir sebagai presidennya.

“Selamat ulang tahun, Erick. Teman saya, presiden saya tersayang. Presiden saya, ya harus saya katakan karena sebelum menjadi presiden PSSI Anda adalah presiden dari klub terbaik di dunia, Inter, Internazionale Milano, klub [kebanggaan] saya. Jadi Anda adalah presiden saya,” kata Infantino.

Baca Juga: PSSI Resmi Rilis Harga Tiket Timnas Indonesia vs Argentina

Gianni Infantino Anggap Erick Thohir Sebagai 'Presidennya'

Presiden FIFA tersebut kemudian mendoakan Erick di ulang tahun yang ke-53. Selain itu, Infantino juga mengirimkan salam kepada Indonesia.

“Saya doakan Anda hari lahir yang luar biasa, pesta yang dahsyat, perayaan yang besar. 53 adalah usia yang fantastis. Usia terhebat, saya bicara atas pengalaman, saya berulang tahun ke-53 beberapa bulan lalu jadi saya 53 tahun saat ini,” ujar Infantino.

“Kita yang terbaik, Anda yang terbaik. Nikmati pestanya, nikmati hari ulang tahun. Dan saya harap bisa segera bertemu dalam waktu dekat. Pelukan hangat untuk Anda, keluarga, untuk semua orang dan teman kita di Indonesia, negara saya. Jaga diri, sampai jumpa,” tukasnya.

The post Gianni Infantino Anggap Erick Thohir Sebagai ‘Presidennya’ appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
https://bravaradio.com/gianni-infantino-anggap-erick-thohir-sebagai-presidennya/feed/ 1
PSSI Resmi Rilis Harga Tiket Timnas Indonesia vs Argentina https://bravaradio.com/pssi-resmi-rilis-harga-tiket-timnas-indonesia-vs-argentina/ https://bravaradio.com/pssi-resmi-rilis-harga-tiket-timnas-indonesia-vs-argentina/#comments Tue, 30 May 2023 05:30:56 +0000 https://bravaradio.com/?p=52092 Harga tiket untuk menyaksikan laga antara timnas Indonesia melawan Argentina dalam FIFA Matchday telah dirilis oleh PSSI. Untuk tiket termahal

The post PSSI Resmi Rilis Harga Tiket Timnas Indonesia vs Argentina appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Harga tiket untuk menyaksikan laga antara timnas Indonesia melawan Argentina dalam FIFA Matchday telah dirilis oleh PSSI. Untuk tiket termahal, harga tiket mencapai Rp4,25 juta.

Ketua Umum PSSI Erick Thohir tiket Indonesia vs Argentina di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, 19 Juni mendatang. Total ada sekitar 60 ribu tiket yang akan dijual.

Pembelian tiket akan berlangsung pada tanggal 5, 6 dan 7 Juni 2023 melalui website resmi PSSI dan tiket.com. Untuk tanggal 5 Juni dikhususkan untuk BRI card holder.

PSSI Resmi Rilis Harga Tiket Timnas Indonesia vs Argentina

“19 Juni Insya Allah kita punya pertandingan internasional kelas dunia. Kita akan mulai penjualan tiket mulai 5 Juni khusus untuk BRI card holder,” ujar Erick dalam konferensi pers di Jakarta, Senin (29/5).

“Kemudian 6-7 Juni ada penjualan publik dengan metode semua pembayaran. Pembelian tiket bisa melalui website PSSI dan tiket.com,” ucap Erick.

Harga yang cukup tinggi ini terbilang wajar dikarenakan lawan yang dihadapi punggawa Garuda, yakni Argentina sedang berada di puncak momen. Apalagi kemenangan tim Tango di Piala Dunia 2022 belum lepas dari ingatan seluruh penjuru dunia.

Baca Juga: Media Argentina Konfirmasi Messi Hadir Lawan Timnas Indonesia

Berikut daftar harga tiket Indonesia vs Argentina:

Kategori 3: Rp600 Ribu

Kategori 2: Rp1,2 juta

Kategori 1: Rp2,5 juta

VIP Barat dan Timur: Rp4.250.000

The post PSSI Resmi Rilis Harga Tiket Timnas Indonesia vs Argentina appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
https://bravaradio.com/pssi-resmi-rilis-harga-tiket-timnas-indonesia-vs-argentina/feed/ 1
Blue Print ‘Garuda Mendunia 2045’ Diusung Erick Thohir di Kongres PSSI https://bravaradio.com/blue-print-garuda-mendunia-2045-diusung-erick-thohir-di-kongres-pssi/ https://bravaradio.com/blue-print-garuda-mendunia-2045-diusung-erick-thohir-di-kongres-pssi/#comments Mon, 29 May 2023 04:51:05 +0000 https://bravaradio.com/?p=52059 Ketua Umum PSSI Erick Thohir menjabarkan blue print 'Garuda Mendunia 2045' dalam Kongres Biasa Tahunan PSSI, Minggu (29/5/2023). Terdapat empat fokus

The post Blue Print ‘Garuda Mendunia 2045’ Diusung Erick Thohir di Kongres PSSI appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Ketua Umum PSSI Erick Thohir menjabarkan blue print ‘Garuda Mendunia 2045’ dalam Kongres Biasa Tahunan PSSI, Minggu (29/5/2023). Terdapat empat fokus dalam dalam mengusung misi jangka panjang tersebut.

Diungkap oleh Erick Thohir bahwa blueprint ‘Garuda Mendunia’ ini merupakan gambaran langkah demi langkah untuk mewujudkan cita-cita bangsa Indonesia. Empat fokus utama dalam blue print ‘Garuda Mendunia 2045’ yakni pembinaan usia dini, transparansi keuangan, prestasi lebih tinggi, dan tradisi komitmen program jangka panjang untuk sepakbola Indonesia.

Blue print 'Garuda Mendunia 2045' Diusung Erick Thohir di Kongres PSSI

Selain itu, PSSI bersama pemerintah juga merencanakan akan merenovasi 22 stadion di Indonesia dengan dana Rp 1,9 Triliun. Hal ini memerlukan kerjasama secara paralel antar pemerintah daerah dan pusat dalam jangka panjang maupun pendek.

“Ya tentu FIFA melihat keseriusan Indonesia, di mana salah satunya pemerintah punya komitmen merenovasi 22 stadion yang ada di Indonesia dengan nilai Rp 1,9 triliun. Ini luar biasa dan itu merupakan infrastruktur yang penting untuk tim nasional, Liga 1, 2, dan 3. Apalagi kita akan menggunakan VAR tahun ini,” kata Erick Thohir dalam pernyataannya.

“Kata kuncinya, eksekusi. Hal itu harus dilakukan secara pararel dari pusat hingga daerah dan berjalan selaras untuk program jangka pendek, menengah, dan panjang. Kami akan pastikan dan terus dorong program dalam Garuda Mendunia 2045 ini agar hasilnya sesuai yang kita harapkan,” ujarnya.

Baca Juga: Media Argentina Konfirmasi Messi Hadir Lawan Timnas Indonesia

Blue print 'Garuda Mendunia 2045' Diusung Erick Thohir di Kongres PSSI

Erick Thohir juga berbicara mengenai jangka pendek terkait laga FIFA Matchday nantinya. Ada banyak event-event sepak bola yang menanti di kategori umur, juga akan diberikan target jangka pendek.

“Tentu yang terakhir tadi kita sampaikan target-target jangka pendek menengah untuk tim nasional kita, kita tahu tahun ini kita ada pertandingan FIFA Matchday. Tetapi kita juga tuan rumah untuk Kualifikasi Piala Asia U-23, dan juga tuan rumah Piala Asia U-19 perempuan, dan juga beberapa pertandingan Kualifikasi Piala Dunia yang kita harus siapkan dengan serius dengan tentu target-target yang kita inginkan,” ucap Erick Thohir.

“Khususnya untuk Asian Games tadi kita sudah sampaikan akan yang bermain itu tim SEA Games supaya mereka menambah pengalaman tanding yang lebih tinggi lagi supaya mereka menjadi koord dari pada pembangunan tim nasional kita ke depan.” ujarnya.

The post Blue Print ‘Garuda Mendunia 2045’ Diusung Erick Thohir di Kongres PSSI appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
https://bravaradio.com/blue-print-garuda-mendunia-2045-diusung-erick-thohir-di-kongres-pssi/feed/ 1
Jokowi Minta Urusan Olahraga dan Politik Jangan Dicampuradukkan https://bravaradio.com/jokowi-minta-urusan-olahraga-dan-politik-jangan-dicampuradukkan/ https://bravaradio.com/jokowi-minta-urusan-olahraga-dan-politik-jangan-dicampuradukkan/#comments Wed, 29 Mar 2023 04:52:34 +0000 https://bravaradio.com/?p=50780 Isu mengenai keikutsertaan timnas Israel di Piala Dunia U-20 di Indonesia akhirnya turut ditanggapi oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi). Jokowi meminta bahwa jangan mencampuradukkan urusan olahraga dengan politik. Polemik Piala Dunia U-20 di Indonesia kian menjalar hingga membuat Presiden jokowi turun tangan. Hal tersebut berawal dari batalnya drawing Piala Dunia U-20 yang direncanakan diadakan di […]

The post Jokowi Minta Urusan Olahraga dan Politik Jangan Dicampuradukkan appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Isu mengenai keikutsertaan timnas Israel di Piala Dunia U-20 di Indonesia akhirnya turut ditanggapi oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi). Jokowi meminta bahwa jangan mencampuradukkan urusan olahraga dengan politik.

Polemik Piala Dunia U-20 di Indonesia kian menjalar hingga membuat Presiden jokowi turun tangan. Hal tersebut berawal dari batalnya drawing Piala Dunia U-20 yang direncanakan diadakan di Bali oleh FIFA, karena penolakan terhadap Israel.

Jokowi Minta Urusan Olahraga dan Politik Jangan Dicampuradukkan

Indonesia pun terancam sanksi dari FIFA akibat batalnya drawing Piala Dunia U-20. Selain itu, publik juga semakin mempertanyakan mengenai status Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20.

Masalah yang kian berlarut ini, membuat Presiden Jokowi ikut buka suara. Jokowi mengungkapkan bahwa Indonesia tetap mendukung penuh kemerdekaan bangsa Palestina. Di satu sisi, tetap urusan olahraga dengan politik jangan dicampuradukkan.

“Dalam urusan Piala Dunia U-20 ini kita sependapat dengan Duta Besar Palestina untuk Indonesia bahwa FIFA memiliki aturan yang harus dipenuhi anggotanya. Jadi, jangan mencampuradukkan urusan olahraga dengan urusan politik,” kata Presiden Jokowi dalam konferensi pers via akun Youtube Sekretariat Presiden.

“Saya menjamin keikutsertaan Israel tidak ada kaitannya dengan konsistensi posisi politik luar negeri kita kepada Palestina. Karena, dukungan kita kepada Palestina selalu kokoh dan kuat,” imbuhnya.

Baca Juga: Demi Piala Dunia U-20, Erick Thohir Terbang ke Markas FIFA

Jokowi pun mengutus Erick Thohir untuk langsung terbang ke markas FIFA di Zurich, Swiss. Ia berharap agar Erick dapat menyelesaikan polemik yang sedang terjadi saat ini.

“PSSI mash terus berusaha mencari solusi terbaik. Saya telah mengutus Ketum PSSI Erick Thohir untuk bertemu dengan tim FIFA untuk cari penyelesaian yang terbaik,” tegasnya.

The post Jokowi Minta Urusan Olahraga dan Politik Jangan Dicampuradukkan appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
https://bravaradio.com/jokowi-minta-urusan-olahraga-dan-politik-jangan-dicampuradukkan/feed/ 3
Erick Thohir: Mafia Sepak Bola Sudah Sepatutnya Dihukum Seumur Hidup https://bravaradio.com/erick-thohir-mafia-sepak-bola-sudah-sepatutnya-dihukum-seumur-hidup/ https://bravaradio.com/erick-thohir-mafia-sepak-bola-sudah-sepatutnya-dihukum-seumur-hidup/#respond Mon, 20 Feb 2023 08:08:33 +0000 https://bravaradio.com/?p=49988 Brava Listeners, Ketua Umum PSSI baru yaitu Erick Thohir mengatakan bahwa mafia sepak bola sudah sepatutnya dihukum seumur hidup. “Semua pelatih yang jelas-jelas terkena permainan daripada mengatur skor, dihukum seumur hidup. Ini tindakan yang sepatutnya sudah seharusnya diambil selama ini,” ucapnya. Erick Thohir kemudian menegaskan bahwa mafia sepak bola tidak hanya dilarang di Indoneisa, para […]

The post Erick Thohir: Mafia Sepak Bola Sudah Sepatutnya Dihukum Seumur Hidup appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Brava Listeners, Ketua Umum PSSI baru yaitu Erick Thohir mengatakan bahwa mafia sepak bola sudah sepatutnya dihukum seumur hidup.

“Semua pelatih yang jelas-jelas terkena permainan daripada mengatur skor, dihukum seumur hidup. Ini tindakan yang sepatutnya sudah seharusnya diambil selama ini,” ucapnya.

Erick Thohir: Mafia Sepak Bola Sudah Sepatutnya Dihukum Seumur Hidup

Erick Thohir kemudian menegaskan bahwa mafia sepak bola tidak hanya dilarang di Indoneisa, para pelaku dipastikan tidak bisa beraktivitas di sepak bola dunia seperti yang sudah disetujui oleh FIFA.

“Saya yakin ini jadi perubahan besar bagi sepak bola Indonesia. Karena tentu yang sudah kita sepakati di rapat Exco bahwa ini bagian dari membangun sepak bola Indonesia bersih dan berprestasi,” tegasnya.

Erick Thohir: Mafia Sepak Bola Sudah Sepatutnya Dihukum Seumur Hidup

Lebih lanjut Erick Thohir menjelaskan, dalam penerapan yang berkaitan dengan mafia sepak bola tidak perlu dimasukkan di FIFA. Mengingat pengaturan mafia bola tersebut sudah diatur dalam kode etik yang statusnya juga kuat seperti Statuta.

Baca Juga: Waspada Polusi Udara, Bisa Sebabkan Cemas dan Depresi Bagi Lansia

“Saya rasa tidak perlu dimasukkan statuta, karena sudah ada aturannya di FIFA, tinggal bagaimana kita punya nyali untuk mengimplementasikan saja,” ucap menteri BUMN tersebut.

Sebagi informasi, setelah terpilihnya Erick Thohir sebagi ketua umum PSSI periode 2023-2027 dirinya hadir dalam jumpa pers di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (19/2). Kapolri Listyo Sigit dan Menpora Zainudin Amali turut hadir dalam jumpa pers.

Bagaimana tanggapan Anda terkait hukuman seumur hidup bagi mafia sepak bola Brava Listeners?

The post Erick Thohir: Mafia Sepak Bola Sudah Sepatutnya Dihukum Seumur Hidup appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
https://bravaradio.com/erick-thohir-mafia-sepak-bola-sudah-sepatutnya-dihukum-seumur-hidup/feed/ 0
Erick Thohir Calonkan Jadi Ketua Umum PSSI https://bravaradio.com/erick-thohir-calonkan-jadi-ketua-umum-pssi/ https://bravaradio.com/erick-thohir-calonkan-jadi-ketua-umum-pssi/#respond Mon, 16 Jan 2023 04:25:45 +0000 https://bravaradio.com/?p=49316 Erick Thohir telah resmi mencalonkan dirinya sebagai calon Ketua Umum PSSI periode 2023-2027. Erick Thohir ditemani oleh selebriti sekaligus pemilik klub di liga Indonesia, seperti Raffi Ahmad hingga Kaesang Pangarep, yang mendukung pencalonan Erick Thohir. Berkas pencalonan sebagai Ketua Umum PSSI telah diserahkan oleh Erick Thohir di Kantor PSSI, GBK Arena, Jakarta, Minggu (15/1). Menteri BUMN […]

The post Erick Thohir Calonkan Jadi Ketua Umum PSSI appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Erick Thohir telah resmi mencalonkan dirinya sebagai calon Ketua Umum PSSI periode 2023-2027. Erick Thohir ditemani oleh selebriti sekaligus pemilik klub di liga Indonesia, seperti Raffi Ahmad hingga Kaesang Pangarep, yang mendukung pencalonan Erick Thohir.

Berkas pencalonan sebagai Ketua Umum PSSI telah diserahkan oleh Erick Thohir di Kantor PSSI, GBK Arena, Jakarta, Minggu (15/1). Menteri BUMN tersebut menyampaikan rasa terima kasihnya kepada voters dan menegaskan sepak bola Indonesia harus bernyali, bersih dan berprestasi.

“Sudah banyak teori dalam perbaikan sepak bola Indonesia. Betul nggak? Banyak teori banyak konsep. Sebenarnya yang perlu dilakukan adalah kita bernyali untuk sepak bola yang bersih dan berprestasi. Itu yang terpenting,” ujarnya kepada awak media.

“Karena itu saya terima kasih kepada voters yang datang. Ada pak Teddy, Persis, Rans (Nusantara), Atta (Halilintar) dan ada mas Baim yang melirik industri sepak bola. Saya terima kasih pada voters.”

Sebelum Erick Thohir, sebelumnya ada Ketua DPD La Nyalla Mattalitti yang menyerahkan berkas pencalonan ketua umum PSSI pada Jumat (13/1). Keduanya akan saling bersaing dalam Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI yang akan digelar pada 16 Februari mendatang.

Baca Juga: Atmos di PIM 2 Membawa Otaku Room Dengan Barang-barang Kolektor!

Erick Thohir Calonkan Jadi Ketua Umum PSSI

Nama Erick Thohir sendiri sudah dikenal dalam sepak bola dunia. DIketahui, Erick Thohir pernah membeli saham klub raksasa Italia, Inter Milan di tahun 2013 lalu. Ia juga pernah memiliki saham di klub MLS, DC United.

Kini, Erick Thohir memiliki mayoritas saham klub Liga Inggris, Oxford United. Menteri BUMN tersebut juga memiliki saham di klub Persis Solo bersama dengan Kaesang Pangarep.

 

Penulis: Rifqi Fadhillah

The post Erick Thohir Calonkan Jadi Ketua Umum PSSI appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
https://bravaradio.com/erick-thohir-calonkan-jadi-ketua-umum-pssi/feed/ 0
Legenda Sepak Bola Dunia Turut Berduka Cita Atas Tragedi Kanjuruhan  https://bravaradio.com/legenda-sepak-bola-dunia-turut-berduka-cita-atas-tragedi-kanjuruhan/ https://bravaradio.com/legenda-sepak-bola-dunia-turut-berduka-cita-atas-tragedi-kanjuruhan/#respond Mon, 03 Oct 2022 07:30:33 +0000 https://bravaradio.com/?p=47515 Indonesia baru saja ditimpa bencana di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur usai pertandingan antara Arema FC vs Persebaya pada Sabtu 1 Oktober 2022 malam yang menewaskan ratusan korban.  Tragedi Kanjuruhan itu lantas menjadi sorortan pesebak bola dunia termasuk para legendanya. Bencana yang memakan korban tewas sebanyak 125 orang, menjadi kejadian terburuk ketiga sepak bola di […]

The post Legenda Sepak Bola Dunia Turut Berduka Cita Atas Tragedi Kanjuruhan  appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Indonesia baru saja ditimpa bencana di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur usai pertandingan antara Arema FC vs Persebaya pada Sabtu 1 Oktober 2022 malam yang menewaskan ratusan korban. 

Tragedi Kanjuruhan itu lantas menjadi sorortan pesebak bola dunia termasuk para legendanya. Bencana yang memakan korban tewas sebanyak 125 orang, menjadi kejadian terburuk ketiga sepak bola di dunia sepanjang sejarah Brava Listeners.  

Legenda Sepak Bola Dunia Turut Berduka Cita Atas Tragedi Kanjuruhan 

Banyak legenda bola dunia menyampaikan belasungkawa atas Tragedi Kanjuruhan ini. Seperti legenda Liverpool, Michael Owen, mengirim pesan duka cita buat para korban di media sosial. Pria Inggris itu mengaku kaget mendengar kabar yang terjadi di Kanjuruhan.

“Berita menghebohkan keluar dari Indonesia tentang peristiwa di stadion Kanjuruhan di Malang. Pikiran saya bersama semua orang yang terpengaruh,” cuit Owen di Twitter.

Michael Owen bukan satu-satunya legenda Liverpool yang angkat suara. Ian Rush sampai legenda Manchester United, Wayne Rooney juga mengucap belasungkawa kepada para korban Tragedi Kanjuruhan dan keluarga yang ditinggalkan. 

“Miris sekali mendengar kejadian di Stadion Kanjuruhan di Indonesia tadi malam. Berita mengejutkan. Pikiran saya bersama semua keluarga dan teman dan seluruh pihak yang terpengaruh,” kata Rooney via akun Twitter miliknya.

Mantan bomber Timnas Jerman yang pernah membela Bayern Munchen yaitu Lukas Podolski juga punya cara tersendiri menyampaikan belasungkawa. Dia menuliskan pesan berbahasa Indonesia di Twitter.

“Untuk orang-orang di Malang: “TURUT BERDUKA CITA”. Bangkit Bola #Indonesia #RIP,” tulis Podolski.

Sebagai informasi, tragediKanjuruhan terjadi karena beberapa fans Arema yang kecewa dengan kekalahan timnya, memasuki lapangan. Sehingga aparat keamanan mencoba menghalau para penggemar tersebut dengan menembakkan gas air mata ke arah kerumunan. 

Gas air mata juga ditembakkan ke arah tribun yang dipadati penonton. Akibatnya fans panik dan saling berusaha keluar dari stadion, tapi tertahan di dalam dan berdesak-desakan hingga jatuh korban jiwa. 

Bagaimana tanggapan Anda Brava Listeners? 

 

Penulis: Fadia Syah Putranto 

The post Legenda Sepak Bola Dunia Turut Berduka Cita Atas Tragedi Kanjuruhan  appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
https://bravaradio.com/legenda-sepak-bola-dunia-turut-berduka-cita-atas-tragedi-kanjuruhan/feed/ 0
Ini Keuntungan & Kerugian Jika Indonesia Gabung EAFF https://bravaradio.com/ini-keuntungan-kerugian-jika-indonesia-gabung-eaff/ https://bravaradio.com/ini-keuntungan-kerugian-jika-indonesia-gabung-eaff/#respond Fri, 22 Jul 2022 08:17:00 +0000 https://bravaradio.com/?p=46619 Beberapa waktu lalu PSSI menjalin komunikasi dengan Federasi Sepak Bola Asia Timur (EAFF) untuk menyatakan minatnya untuk bergabung. Meski begitu, ada keuntungan serta kerugian bagi Indonesia apabila nantinya keluar Federasi Sepak Bola Asia Tenggara (AFF) dan bergabung ke EAFF. Ketua Umum (Ketum) PSSI, Mochamad Iriawan atau akrab disapa Iwan Bule mengabarkan jika sudah berbicara dengan […]

The post Ini Keuntungan & Kerugian Jika Indonesia Gabung EAFF appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
Beberapa waktu lalu PSSI menjalin komunikasi dengan Federasi Sepak Bola Asia Timur (EAFF) untuk menyatakan minatnya untuk bergabung. Meski begitu, ada keuntungan serta kerugian bagi Indonesia apabila nantinya keluar Federasi Sepak Bola Asia Tenggara (AFF) dan bergabung ke EAFF.

Ketua Umum (Ketum) PSSI, Mochamad Iriawan atau akrab disapa Iwan Bule mengabarkan jika sudah berbicara dengan EAFF. Federasi EAFF sendiri menyambut baik niat PSSI jika ingin bergabung.

Ini Keuntungan & Kerugian Jika Indonesia Gabung EAFF

“Iya, mereka (EAFF) sudah menyampaikan sesuatu lewat Sekjen (PSSI Yunus Nusi). Mereka senang kalau kami bergabung ke sana. Namun, kami mesti menghitung terlebih dahulu,” kata Iriawan di Gedung Kemenpora, dikutip dari ANTARA.

Jika bergabung ke EAFF, tentu tidak hanya keuntungan yang akan didapatkan oleh Indonesia. Ada hal yang merugikan akan dialami oleh PSSI jika meninggalkan AFF dan bergabung ke EAFF.

Salah satu kerugian yang akan dialami PSSI apabila jadi bergabung ke EAFF adalah Indonesia tidak dapat berkompetisi lagi di turnamen kelompok usia yang digelar oleh AFF seperti Piala AFF U-22, U-19, dan U-16. Sedangkan di EAFF sendiri tidak memiliki turnamen untuk usia muda.

Ini Keuntungan & Kerugian Jika Indonesia Gabung EAFF

Di EAFF hanya menyelenggarakan kompetisi level senior baik putra maupun putri. Untuk kategori usia, anggota EAFF hanya mengikuti turnamen yang diselenggarakan oleh Konfederasi, seperti AFC.

Meski begitu, ada beberapa keuntungan juga yang didapat oleh Indonesia apabila masuk ke EAFF. Salah satunya adalah dapat berhadapan dengan tim-tim kuat di Asia.

Seperti diketahui, EAFF berisikan 10 negara, yakni Jepang, Korea Selatan, China, Taiwan, Guam, Hong Kong, Korea Utara, Macau, Mongolia dan Kepulauan Mariana Utara. Negara kuat seperti Jepang dan Korea Selatan sendiri merupakan tim langganan yang seringkali masuk ke Piala Dunia.

Hal ini tentunya keuntungan bagi Indonesia jika bergabung dengan bersaing bersama tim-tim kuat EAFF. Level permainan Timnas Indonesia dapat meningkat serta kualitas permainan juga dapat meniru tim-tim seperti Jepang atau Korea Selatan.

Sementara itu, pemain-pemain Indonesia tentunya juga akan lebih dilirik oleh negara-negara kuat di EAFF. Bukan tidak mungkin, pemandu-pemandu bakat dari Jepang, China, dan Korea Selatan tertarik untuk merekrut pemain Indonesia dilihat dari permainannya saat berlag di kompetisi EAFF.

 

Penulis: Rifqi Fadhillah

The post Ini Keuntungan & Kerugian Jika Indonesia Gabung EAFF appeared first on 103.8 FM Brava Radio.

]]>
https://bravaradio.com/ini-keuntungan-kerugian-jika-indonesia-gabung-eaff/feed/ 0